Quick, Aplikasi Editing Video yang Gampang di Android

Quick, Aplikasi Editing Video yang Gampang di Android

Aplikasineandroid.com - Selain konten gambar, belakangan konten video juga digemari oleh khayalak. Apalagi anak-anak hits yang pengen berbagi video di akun instagram atau sebagainya. Nah, sebagai pemula yang enggak begitu paham sama proses editing video tapi pengen upload konten video keren pasti bingung cari aplikasi editing video yang mudah di Android kan?

Kabar gembira buat kamu yang enggak ngerti editing tapi pengen bikin video yang bisa kamu upload di sosmedmu, karena pada kesempatan ini aplikasineandroid ingin berbagi salah satu aplikasi video yang super duper gampang buat kamu gunakan dan hasilnya juga cukup bagus.

Quick, Aplikasi Editing Instant dari Go Pro

Quick, Aplikasi Editing Video dari Go Pro

Nama aplikasinya adalah Quick, aplikasi ini dikembangkan oleh salah satu merk kamera yang sangat populer, yaitu Go Pro. Kamu pasti pernah dengar kan ? Nah, dengan aplikasi quick ini kamu bisa bikin video keren dengan gampang dan cepet. Kamu enggak perlu ribet sama berbagai macam hal pengaturan karena semua serba otomatis dari aplikasi ini, mulai transisi hingga musik.

Tapi beberapa komponen tersebut bisa kamu edit kok, jadi enggak harus ngikut dengan otomatisnya dari aplikasi ini. Meskipun begitu, tidak semua komponen bisa diedit jadi ya harap maklum. Kalau kamu pengen ngedit yang lebih, ada baiknya menggunakan aplikasi editing video VidTrim.

Fitur Aplikasi Editing Video Quick

Adapun fitur aplikasi editing video quick ini antara lain adalah sebagai berikut ini.
  • Menambahkan sampai dengan 75 foto / video dari galeri, google photo, dropbox, go pro plus.
  • Akan secara otomatis menyusun video / foto. Tapi kamu juga bisa memilih hilightnya lho.
  • Bisa mengenali wajah dan warna yang cocok dengan frame, tapi kamu juga bisa memilihnya secara manual.
  • Ada 23 style video yang bisa dipilih. Masing-masing memiliki desain dan transisi yang berbeda-beda.
  • Kamu bisa mengatur font, filter, grafis untuk setiap video stylenya.
  • Kamu bisa juga mengatur urutan video, judul
  • Bisa memotong video, mempercepat maupun memperlambat
  • Menambahkan overlay title yang slide dengan emoji juga.
  • Bisa dibuat ukuran video cinema maupun suqare untuk instagram.
  • Kamu bisa atur durasi dari video, aplikasi quick akan mengatur potongan dan transisi videonya secara otomatis.
  • Kamu juga bisa memilih musik yang ada di library aplikasi ini atau menggunakan musik yang ada di hp androidmu.
Dan masih ada banyak fitur editing video yang lain. Jad kalau kamu tertarik untuk menggunakan aplikasi Quick, kamu bisa mendownloadnya secara gratis di playstore. Atau dengan menekan menu download di bawah ini.

Saat ini aplikasi Quick telah di download lebih dari 10 juta pengguna di seluruh dunia dengan nilai rating diatas 4. Jadi masih bingung cari aplikasi editing video yang gampang di android? Coba aja quick!

Download Quick, Aplikasi Editing Video Mudah di Android

Aplikasi Quick
Ukuran Sesuai perangkat.
Harga Gratis
Download

2 komentar